Permasalahan Sosial: Pengertian, Faktor, Dampak, & Solusi

Permasalahan sosial menjadi hal yang tidak bisa lepas dari suatu negara. Sebab, semua negara pasti punya permasalahannya masing-masing. Permasalahan itu pun ada dalam tahapan yang besar maupun kecil.  Banyak faktor menjadi pencetus permasalahan sosial di sebuah negara seperti faktor ekonomi, budaya, psikologi dan biologi. Di dalam artikel ini akan dijelaskan tentang pengertian permasalahan sosial, apa saja faktor penyebabnya, juga dampak yang ditimbulkan dan solusi atas permasalahan tersebut. Yuk disimak sampai habis ya!

Pengertian

Pada dasarnya, permasalahan sosial adalah suatu permasalahan yang terjadi di lingkungan masyarakat.  Jadi permasalahan itu maksudnya adalah adanya ketidaksesuaian yang terjadi  di dalam kelompok sosial, dalam hal ini adalah masyarakat.  Namun demikian, memang hingga saat ini masih belum ada definisi yang pasti dari permasalahan ini. Sebab, hal tersebut menjadi hal yang pelik dan terus berubah seiring dengan perkembangan zaman. Namun, untuk mengetahui gambaran dari pengertian permasalahan ini dapat diketahui melalui definisi para tokoh, yaitu;
  1. Soerjono Soekanto

Soerjono Soekanto mengatakan adalah kondisi ketika ada ketidaksesuaian antara unsur di dalam kebudayaan atau masyarakat yang akan membahayakan interaksi kelompok sosial jika dibiarkan.  Menurutnya masalah yang muncul tersebut memiliki hubungan erat dengan nilai dan norma yang berlaku di masyarakat.  Menurut Soerjono, permasalahan ini terbagi menjadi empat jenis, yaitu: 
  • Ekonomi

Permasalahan ekonomi meliputi kemiskinan, gizi buruk, sampai pengangguran.
  • Psikologis

Permasalahan yang menyangkut psikologis adalah kondisi dari dalam diri individu itu sendiri yang meliputi depresi, stres, sampai bunuh diri.
  • Biologis

Permasalahan faktor biologis lebih mengarah ke kondisi kesehatan, seperti wabah penyakit menular.
  • Budaya

Faktor budaya ini meliputi pergaulan bebas, tawuran, sampai kenakalan remaja.
  1. Allen Pincus dan Anne Minahan

Menurut kedua orang tersebut, adalah suatu kondisi sosial yang tidak sesuai dengan nilai masyarakat usai dievaluasi oleh masyarakat itu sendiri. Permasalahan sosial akan dikenali oleh masyarakat ketika ada sesuatu yang janggal dan kurang sesuai dengan  penilaian dari mereka sendiri.
  1. Earl Rubington and Martin S. Weinberg

Menurut kedua orang ini, adalah suatu kondisi yang terjadi di dalam masyarakat yang tidak sesuai dengan nilai yang dianut oleh masyarakat. Ketidaksesuaian itu tidak perlu dibutuhkan kesepakatan bersama untuk mengubah kondisi agar sesuai dengan nilai yang dianut.  Dari pemaparan para ahli di atas terdapat benang merah mengenai pengertian dari permasalahan sosial. Jadi permasalahan sosial adalah kondisi adanya ketidaksesuaian pada nilai-nilai yang dianut oleh masyarakat.

Faktor-faktor

Permasalahan Sosial Permasalahan sosial terjadi tentunya bukan tanpa sebab. Jadi ada beberapa faktor yang paling umum sebagai penyebab permasalahan sosial.  Faktor-faktor ini sebenarnya sesuai yang disampaikan oleh Soerjono Soekanto, di antaranya adalah: 
  1. Faktor Ekonomi

Faktor ekonomi dapat dibilang menjadi penyumbang permasalahan terbesar. Terutama di negara-negara berkembang.  Jadi, faktor ekonomi ini terjadi ketika individu tidak mampu memenuhi kebutuhan dasarnya, yaitu sandang, papan, pangan, pendidikan, dan kesehatan  atau dapat disebut sebagai kemiskinan. Kemiskinan tentunya akan mempengaruhi elemen-elemen lain dalam kehidupan sosial sehingga menyebabkan permasalahan sosial. Permasalahan itu dapat berbagai macam, seperti misalnya adalah meningkatnya pengangguran, terjadinya tindak kejahatan, sampai terjadinya lingkungan kumuh. 
  1. Faktor Budaya

Faktor budaya terjadi karena adanya ketidaksesuaian antara nilai, norma, dan kepentingan dengan budaya yang sudah berjalan di masyarakat.  Budaya seperti diketahui bisa terbentuk ketika ada kebiasaan yang sudah lama dijalankan sehingga menjadi dimaklumkan,dan kemudian menjadi karakter dan budaya.   Biasanya, permasalahan akan terjadi ketika terjadi ketidaksesuaian budaya yang sudah berjalan lama dan dimasuki dengan budaya baru. Umumnya kondisi itu akan menimbulkan gejolak di masyarakat.  Contoh permasalahan sosial yang berkaitan dengan budaya seperti pergaulan bebas, tawuran, sampai kenakalan-kenakalan remaja.  Namun demikian, permasalahan budaya ini bisa diminimalisir ketika terjadi di masyarakat yang cenderung memiliki budaya heterogen, 
  1. Faktor Biologi

Faktor biologis adalah kondisi ketika tidak terwujudnya harapan masyarakat dalam hal kesehatan. Hal ini terjadi ketika adanya wabah penyakit menular dan juga ketika fasilitas kesehatan tidak tersedia.   Faktor ini menjadi faktor yang saat ini dialami oleh seluruh negara di dunia, yaitu pandemi Covid-19. Covid-19 sangat menyebabkan permasalahan tersebut di berbagai belahan dunia sehingga sampai menyebabkan tingginya angka  kematian dan juga berpengaruh ke sektor ekonomi negara. 
  1. Faktor Psikologi

Faktor psikologi juga menjadi permasalahan yang dialami masyarakat. Kondisi ini terjadi ketika masyarakat mengalami beban hidup yang terlalu berat sehingga berpengaruh kepada gangguan psikologis.  Kondisi ini dapat menyebabkan permasalahan seperti tingginya angka depresi, antisosial, membuat ideologi sendiri.

Karakteristik

Permasalahan ini akan dikatakan sebagai permasalahan sosial ketika terjadi hal-hal berikut ini: 
  1. Terjadi Berulang Kali dan Berpotensi Berkesinambungan

Permasalahan ini cenderung akan terjadi ketika terus terjadi dan berulang-ulang. Kondisi seperti itu kemungkinan akan membuat sulit untuk diselesaikan dalam waktu yang singkat.  Sementara itu, ketika permasalahan terjadi hanya satu kali, hal itu tidak dianggap sebagai permasalahan sosial karena cenderung lebih mudah untuk diselesaikan. 
  1. Kondisi yang Sama Dirasakan Oleh Masyarakat

Permasalahan ini juga terjadi sekelompok masyarakat sepakat merasakan hal yang janggal di dalam kehidupan sehari-harinya.  Memang tidak ada batasan mengenai berapa jumlah masyarakat yang harus merasakan kejanggalan itu agar disebut sebagai permasalahan sosial. 
  1. Kondisi Dinilai Tidak Menyenangkan Masyarakat

Ketika masyarakat merasa tidak diuntungkan atau dianggap tidak sesuai dengan nilai-nilai yang dianut. Kondisi itu tentunya adalah hal-hal yang berkaitan dengan dampak negatif.  Misalnya seperti ketika adanya kebijakan dari pemerintah yang dinilai akan merugikan mereka, kemudian berdampak pada demonstrasi. 
  1. Kondisi yang Menyebabkan Adanya Perpecahan

Permasalahan sosial juga dianggap sebagai permasalahan sosial ketika berpotensi menimbulkan perpecahan. Misalnya adalah ketika adanya kelompok masyarakat tertentu yang memicu terjadinya pertengkaran antara kelompok sehingga merusak tatanan sosial. 
  1. Masalah Harus Diselesaikan Secara Proaktif dan Kolektif

Permasalahan sosial juga harus diselesaikan secara kolektif. Maksudnya adalah tidak  bisa hanya satu orang saja yang menyelesaikan, tetapi butuh kerjasama antara beberapa pihak agar solusi dapat tercapai.  Terkadang, hal ini sulit dicapai karena dalam beberapa kondisi ada kelompok yang tidak ingin untuk menyelesaikan masalah atau tidak mau proaktif dalam menyelesaikan masalah.  Baca juga: Pengertian Bimbingan Konseling, Manfaat, Fungsi dan Tekniknya

Dampak Permasalahan Sosial

permasalahan sosial Dampak dari permasalah sosial ini sudah dipastikan adalah dampak-dampak negatif. Berikut ini adalah  permasalahan yang terjadi di masyarakat: 
  1. Kemiskinan

Kemiskinan adalah salah satu dampak permasalahan sosial. Kemiskinan dapat terjadi karena berbagai macam faktor, seperti misalnya adalah rendahnya lapangan kerja.  Kemiskinan ini juga masih akan berdampak ke sektor-sektor lain, seperti misalnya kesenjangan sosial dan ketidakseimbangan lingkungan. 
  1. Kejahatan atau Kriminalitas

Kejahatan juga dapat terjadi karena faktor perubahan sosial atau ekonomi, seperti misalnya kesulitan ekonomi, kependudukan, KKN, PHK, sampai pola asuh yang keliru. Kondisi itu dapat meningkatkan terjadinya kejahatan sehingga akan menghilangkan rasa aman dari masyarakat. 
  1. Perpecahan Keluarga

Perpecahan keluarga juga dapat terjadi karena permasalahan ini. Perpecahan itu dapat muncul sebagai akibat dari kemampuan untuk memenuhi kebutuhan keluarga karena situasi sosial dan ekonomi.  
  1. Perang

Perang bisa pecah jika terjadi permasalahan sosial yang berlarut-larut dan tidak segera diselesaikan.  Peperangan ini umumnya terjadi karena adanya konflik antara dua kelompok. Penyebabnya biasanya adalah karena faktor budaya. 
  1. Kesenjangan Sosial

Kesenjangan sosial adalah kondisi ketika jarak antara individu yang berstrata sosial atas dan bawah terlalu jauh. Kondisi itu terjadi umumnya karena faktor ekonomi.  Akibat dari kesenjangan sosial itu adalah besar kemungkinan akan muncul rasa ketidakadilan di satu belah pihak.

Solusi

Pertanyaan yang muncul jika membahas terkait topik ini tentunya adalah upaya apa yang harus dilakukan untuk menyelesaikan permasalahan sosial Permasalahan ini dapat diselesaikan apabila ada kerjasama, baik dari masyarakat yang mengalami permasalahan, maupun dari pemerintah. Karena, misalnya ketika pemerintah sudah membuat kebijakan untuk menyelesaikan masalah, tetapi masyarakat tetap tidak mau mengikuti, maka permasalahan akan sulit selesai. Adapun berikut ini adalah contoh solusi-solusi yang bisa dilakukan oleh pemerintah untuk memecahkan permasalahan ini. 
  1. Mengembangkan industri-industri kecil atau Usaha Menengah Kecil Mikro (UMKM) di wilayah pedesaan. 
  2. Membuka banyak lapangan kerja. 
  3. Menanamkan nilai moral dan agama sedari dini. 
  4. Memberikan jaminan kesehatan bagi masyarakat. 
  5. Memberikan bantuan pendidikan kepada siswa tidak mampu. 
  6. Memberikan program beasiswa
  7. Memberikan Bantuan Langsung Tunai (BLT)

Contoh Soal

Setelah memahami apa itu permasalahan sosial, jawablah pertanyaan di bawah ini: 
  • Tuliskan tiga permasalahan sosial yang sering tampak di lingkungan masyarakat!
  • Tuliskan 4 permasalahan sosial yang terjadi di sekitar kita!
Demikian pembahasan mengenai permasalahan sosial yang perlu diketahui. Untuk menangani permasalahan tersebut yang terjadi memang tidaklah mudah. Namun, ini bisa dimulai dari bagaimana pendidikan untuk anak cucu kita. Di Sampoerna Academy, siswanya akan diajar dengan Filosofi pengajaran yang memotivasi siswa untuk bertanya, bereksplorasi, berinovasi dan berkomunikasi, serta memberikan keterampilan penting yang dibutuhkan. Ini dilakukan untuk kepemimpinan baik di Indonesia maupun di luar negeri.  Ditambah dengan kualifikasi akademik yang diakui secara internasional, Sampoerna Academy mempersiapkan siswa untuk bersaing dan berhasil di setiap tahap kehidupan. Dengan munculnya era informasi yang tersedia di ujung jari, tugas kita sebagai sekolah adalah mengajarkan siswa “untuk belajar bagaimana cara belajar”. Untuk informasi lebih lanjut seputar info akademik, kunjungan sekolah, pendaftaran, beasiswa atau pertanyaan lainnya silakan mengisi form dibawah ini dan team kami akan segera membantu. Terima kasih. [formidable id=7] Referensi Gramedia

Apply Now

Our team will reach you out after submitting the form

*
Note Wa