Menghadapi ujian sekolah membutuhkan persiapan yang baik seperti waktu dan upaya. Mempersiapkan diri untuk ujian nasional dengan baik adalah salah satu kunci sukses. Selain itu, dukungan dari orang tua, guru, dan teman-teman dapat menjadi support system yang dapat membantu siswa mengurai tekanan dan rasa cemas saat menghadapi ujian.
Setiap siswa pasti memiliki tekanan masing-masing untuk mempersiapkan ujian nasional. Tekanan tersebut dapat berupa kesulitan berkonsentrasi, mudah lupa, atau malah membabi-buta mengerjakan soal tanpa memperhatikan instruksi atau pertanyaan yang sebenarnya.