Familiar dengan Tempe? Bagaimana proses pembuatan kedelai sampai jadi tempe yang kita makan sehari-hari, ya?
Tempe adalah satu proses mudah mengenal apa itu bioteknologi. Tempe adalah salah satu makanan khas indonesia yang terbuat dari produk fermentasi dari kedelai yang direndam, kulitnya dikupas, dan kemudian difermentasi dengan bantuan jamur Rhizopus oligosporus dan Rhizopus oryzae. Proses fermentasi ini memberikan rasa, tekstur, dan aroma khas tempe.
Proses pembuatan tempe dengan bioteknologi ini sangat bergantung pada aktivitas mikroorganisme yang menghasilkan fermentasi. Jamur tempe fermentasi memecah karbohidrat dalam biji kedelai menjadi senyawa yang lebih sederhana dan meningkatkan kandungan protein dan nutrisi lainnya, membuat tempe menjadi sumber makanan yang kaya dan bernutrisi tinggi.